Analisa harian forex 25 februari 2021 kali ini membahas EURUSD yang pada perdagangan kemarin bergerak menguat pada mata uang Euro, penguatan ini imbas adanya sikap optimis para pelaku pasar akan rilis data ekonomi GDP Jerman untuk quartal empat. Ternyata prediksi dan keyakinan para investor akan data PDB Jerman ini menjadi kenyataan, karena data di rilis bagus yaitu 0,3%. Data tersebut lebih baik dari prediksi yang hanya 0,1% serta dari data quartal sebelumnya 0,1%. Namun untuk perdagangan hari ini Kamis 25 Februari 2021 di prediksi pergerakan EURUSD akan berpeluang melemah untuk mata uang Euro, di perkirakan pelemahan ini akan terjadi dalam jangka pendek.
Dolar AS kembali melemah terhadap beberapa mata uang utama lainnya. Pelemahan mata uang Amerika Serikat ini terjadi karena pada pidato kedua oleh ketua bank central AS Jerome Powell masih mempertahankan sikap "dovish". Dalam pidato di hari kedua Rabu 24 Februari kemarin, Powell juga membahas mengenai rumors yang berkembang mengenai mata uang Dolar AS dalam bentuk digital. Beliau menyatakan bahwa kedepannya di perlukan pengawasan serta otorisasi khusus yang dilakukan oleh bank central dalam pengembangan dan meng-implementasikan mata uang Dolar AS digital. Selain itu Powell berharap paling cepat pada tahun ini dapat menjadi tahun yang terpenting guna pengembangan mata uang Greenback digital.
Ketua The Fed Jerome Powell juga menggaris bawahi kembali, bahwa bank sentral akan tetap mempertahankan kebijakan ekonomi nya hingga muncul tanda-tanda perbaikan ekonomi yang jelas dan sesuai ekspektasi. Tolak ukurnya masih seperti sebelumnya yaitu akan di lihat dari kenaikan tingkat inflasi jangka pendek. Pernyataan Powell ini tidak telalu jauh berbeda dengan pidato sehari sebelumnya. Seperti kita ketahui Powell memberikan laporan pertangung jawaban di hadapan Komite Layanan Keuangan DPR untuk hari ke 2, dimana sebelumnya beliau juga sudah memberikan pidatonya pada hari pertama di hadapan Senat.
Disisi lain para investor juga terus mengalihkan investasinya ke aset resiko lainnya, hal ini di karenakan harapan akan segera pulihnya kondisi perekonomian global. Hal ini tercermin dari adanya pendistribusian serta vaksinasi Covid-19 yang cepat dan terarah yang di lakukan oleh sebagian besar negara di dunia. Ditambah lagi akan adanya rencana peluncuran paket stimulus fiskal oleh beberapa bank central di dunia.
Berita terbaru mengenai vaksin Covid-19, sebuah penelitian yang di lakukan oleh Israel telah menunjukkan mengenai dosis vaksin yang diberikan. Dengan 2 dosis vaksin buatan Pfizer Inc./ BioNTech SE Covid-19, telah berhasil mengurangi gejala Covid-19. Prosentase keberhasilannya mencapai 94% di semua kalangan dengan usia berbeda. Hasil penelitian ini juga sudah di publikasikan dan ditinjau ulang di New England Journal of Medicine pada Rabu kemarin waktu setempat.
Prediksi Analisa Harian Forex
Prediksi FOREX hari ini di pair EURUSD di perkirakan akan menguat/naik dan OP (Open Position) yang disarankan adalah
BUY di level 1,21750. Dengan Target Profit (TP) 10 - 20 poin dan Stop loss (SL) di 5 - 10 poin.
Preferensi |
BULLISH |
Target Profit 1 |
1,21850 |
Target Profit 2 |
1,21950 |
Stop Loss 1 |
1,21700 |
Stop Loss 2 |
1,21650 |
Demikianlah analisa harian forex 25 februari 2021. Tetap utamakan Money Management dan Risk Management pada tradingan Anda.
Kunjungi GIC Indonesia untuk mendapatkan informasi seputar dunia
trading. Anda juga bisa bergabung bersama kami di dalam
Telegram Community GIC Trade dan
Telegram Channel GIC Trade. Jangan lupa check akun
Youtube GIC Indonesia yang penuh dengan banyak informasi, serta follow akun
Instagram Kami untuk mendapatkan informasi mengenai berbagai webinar menarik yang bisa Anda ikuti.