Analisa harian minyal 16 april 2021 akan membahas Pergerakan harga Minyak naik pada perdagangan market 15 April 2021 kemarin, kenaikan harga ini disebabkan oleh adanya permintaan Bahan Bakar Minyak secara global. Permintaan ini berdasarkan informasi dari OPEC dan IEA, bahwa perlahan namun pasti pemulihan ekonomi dunia akan segera terwujud. Hal ini tercermin dari tanda-tanda yang di tunjukkan oleh negara Amerika Serikat dan China. Untuk pergerakan hari ini Jum'at 16 April 2021 di perkirakan harga Minyak masih akan mencoba melanjutkan kenaikannya.
Analisa Harian Forex : 23 April 2021
Kenaikan tersebut berdasarkan prediksi yang positive dari OPEC (Organization of the Petroleum Countries) dan juga dari IEA (International Energy Agency, dimana lembaga khusus serta organisasi internasional tersebut memberikan pandangan bahwa permintaan dunia akan bahan bakar minyak di tahun 2021 ini akan mulai membaik. Focus para pelaku pasar hari ini tertuju pada rilis data aktivitas Rig Amerika, yang akan di rilis oleh perusahaan Baker Hughes Internatonal pada pukul 00:00 WIB Sabtu dini hari.
Kondisi mata uang Dolar AS pada perdagangan market hari ini di prediksi masih akan menguat dibandingkan dengan mata uang utama lainnya. Penguatan ini karena didukung oleh bagusnya data Retail Sales yang dirilis. Ditambah lagi dengan positive nya data klaim pengangguran Mingguan. Rilis data Retail Sales tersebut adalah sebesar 9,8% lebih tinggi dari prediksi dan periode sebelumnya yang hanya 5,8% dan -2,7%.
Untuk data Unemployment Claim di rilis 576K lebih rendah dari prediksi dan data Minggu sebelumnya yang hanya 703K dan 769K. Solid nya data ekonomi ini di perkirakan karena pelaksanaan vaksinasi Covid-19 yang berjalan sesuai rencana dan tanda-tanda ekonomi AS mulai bergerak pasca pandemi menyerang. Yield obligasi dengan tenor jangka panjang tepatnya di 10 tahun pemerintah Amerika mengalami penurunan.
Analisa Harian Forex : 14 April 2021
Saat ini untuk semua yield obligasi dengan tenor 10 tahun di perdagangkan di bawah kisaran 160 basis poin. Seperti kita ketahui bersama dalam beberapa pergerakan market, dikala yield obligasi naik maka mata uang Dolar juga akan menguat begitupun jika yield obligasi menurun maka mata uang Dolar AS juga akan mengalami pelemahan.
Prediksi Analisa Harian Emas
Prediksi hari ini di OIL (Minyak) di perkirakan akan bergerak melanjutkan kenaikannnya, dan OP (Open Position) yang disarankan adalah
BUY di level 63,50. Dengan Target Profit (TP) 10 - 20 poin dan Stop loss (SL) di 5 - 10 poin.
Preferensi |
BULLISH |
Target Profit 1 |
63,60 |
Target Profit 2 |
63,70 |
Stop Loss 1 |
63,45 |
Stop Loss 2 |
63,40 |
Demikianlah analisa harian minyak 16 april 2021. Tetap utamakan Money Management dan Risk Management pad tradingan Anda.
Kunjungi GIC Indonesia untuk mendapatkan informasi seputar dunia
trading. Anda juga bisa bergabung bersama kami di dalam
Telegram Community GIC Trade dan
Telegram Channel GIC Trade. Jangan lupa check akun
Youtube GIC Indonesia yang penuh dengan banyak informasi, serta follow akun
Instagram Kami untuk mendapatkan informasi mengenai berbagai webinar menarik yang bisa Anda ikuti.
Analisa Harian Emas : 26 April 2021