Dunia investasi yang memiliki potensi besar pastinya terdapat berbagai gejolak di dalam perjalanannya sampai kapanpun. Tentu saja itu adalah satu hal yang wajar. Apalagi dalam berbagai jenis investasi yang dilakukan, semuanya terpengaruhi oleh dampak ekonomi yang sedang terjadi pada saat ini. Saat ini ada berbagai macam jenis penanaman modal yang banyak dipilih oleh masyarakat. Dimulai dari investasi properti, saham,emas, hingga investasi forex trading. Mungkin dari keempat jenis penanaman modal tersebut, yang namanya paling jarang Anda ketahui adalah investasi forex trading. Di luar itu, ada juga beberapa investasi menarik lainnya yang wajib diketahui sebelum terjun ke dalamnya, salah satunya adalah futures trading. Sebenarnya apa itu futures trading?
Sebelum masuk membahas tentang futures trading yang menarik, khususnya bagi yang ingin tahu lebih dalam tentang dunia investasi forex trading. Banyak yang bertanya mengapa harus investasi pada saat ini? Apakah tidak cukup menabung berdasarkan gaji bulanan yang selalu disisihkan? Tentu saja jawabannya adalah tidak.
Dengan kondisi ekonomi saat ini. Ditambah lagi kebutuhan yang semakin bertambah serta demi bisa merancang masa depan yang layak, maka diperlukan penanaman modal. Dengan penanaman modal yang dilakukan, maka secara perlahan-lahan Anda akan mendapatkan penghasilan yang lebih banyak dibandingkan hanya mengandalkan tabungan dari menyisihkan gaji bulanan saja. Apalagi akses untuk melakukan investasi saat ini sudah cukup bagus dibandingkan beberapa tahun lalu. Salah satunya melalui forex trading ini.
Dengan forex trading, Anda sebagai trader bisa mendapatkan keuntungan yang optimal dengan menjual foreign exchange atau bisa disebut juga mata uang kepada yang ingin membelinya. Ditambah dengan sistem analisa yang mumpuni, maka Anda bisa lebih banyak mendapatkan pendapatan dari sana. Menariknya forex trading adalah ada berbagai faktor yang mempengaruhi perubahan harga di pasaran forex.
Dari iklim ekonomi, GDP, hingga permainan politik pun juga ada di dalamnya. Maka dari itu, lebih sedikit yang memutuskan untuk investasi di forex trading karena terlihat sulit dengan faktor-faktor yang mempengaruhi perubahan harga ini. Padahal kalau mau belajar dan yakin akan pilihannya, forex trading menjadi pilihan penanaman modal yang sangat tepat pada saat ini, dan rasakan keuntungannya.
Berbicara mengenai futures trading, sebenarnya apa itu futures dan mengapa menjadi bagian penting dalam investasi yang harus dipelajari oleh para investor, termasuk Anda? Bagi yang penasaran dengan jawabannya, simak penjelasan lengkapnya di bawah ini.
Apa itu Futures?
Futures adalah tipe instrumen derivatif atau sebuah jenis kontrak finansial. Sebagai salah satu tipe instrumen pada saat ini, futures memiliki isi mengenai penjualan atau pembelian komoditas. Selain itu bisa juga berbentuk aset instrumen keuangan di antara kedua belah pihak yang melaksanakan transaksi dengan harga tertentu demi mendapatkan keuntungan.
Sesuai namanya yang memiliki arti masa depan, transaksi futures memang selalu dijanjikan untuk dilakukan pada waktu yang akan datang. Jadi secara persetujuan sudah dilakukan pada hari ini, namun untuk mulai transaksi, maka baru dilakukan pada masa mendatang. Sebagai sebuah tipe instrumen, futures trading juga melakukan perincian kuantitas dan kualitas dari aset yang dijual.
Tapi perlu diingat juga bahwa futures itu selalu menjual aset yang sudah ada standarisasinya karena memang dipergunakan untuk fasilitas trading pada bursa berjangka. Jadi intinya adalah Anda mau membeli barang atau produk yang sebenarnya belum diproduksi atau aset, dan kemudian menjual aset tersebut untuk bisa memperoleh keuntungan. Itulah penjelasan tentang futures secara garis besar. Untuk bisa melakukan pembelian atau penjualan trading futures ini, maka Anda harus melakukan di pasar futures. Lantas, apa itu pasar futures?
Pasar Futures
Futures trading bisa dilakukan di pasar futures. Sebenarnya, pengertian harfiah dari pasar futures atau bisa juga disebut bursa berjangka ini adalah pasar finansial yang menyediakan ruang untuk transaksi perdagangan futures bagi para pembeli dan penjual mencari keuntungan. Namun ketika ketika sudah ke dalam pasar futures ini, maka Anda harus tahu apa saja hal yang bisa dilakukan dan hal yang tidak bisa dilakukan.
Di sini, Anda tidak harus bertanggung jawab terhadap proses pengiriman dan penerimaan produk dengan komoditas yang besar. Memang posisi pasar futures di dalam dunia investasi lebih sering dipakai untuk spekulasi saja buakan untuk. Bukan fokus untuk menukarkan produk fisik. Inilah yang membuat futures menjadi instrumen finansial yang tidak hanya untuk konsumen dan produsen, tetapi juga para spekulan di luar sana.
Perlu diingat bahwa pasar futures bukanlah tempat yang tepat untuk para trader yang masih baru terjun di dunia investasi mencari keuntungan, tidak bisa asal-asalan di dalam dunia perdagangan futures. Perlu keahlian yang sudah diasah dan jam terbang tinggi untuk bermain di dalamnya. Risiko yang ditawarkan cukup tinggi, kompleks, dan sangat likuid. Kondisi ini membuat Anda harus mengerti fungsi pasar futures secara jelas sehingga tidak menimbulkan hal-hal yang negatif untuk investasi forex Anda ke depannya. Skill yang baik akan menghasilkan keuntungan.
Jenis dan Karakteristik Futures Trading
Dalam trading futures, pastinya ada barang yang diperjual belikan untuk mencari keuntungan. Jika tidak ada, maka tidak mungkin ada pasar futures seperti yang telah dijelaskan di atas. Walaupun dari segi barangnya masih belum dibuat atau tersedia, tetap saja kehadiran futures trading memberikan satu kemudahan bagi yang ingin berinvestasi.
Sebenarnya dalam trading futures, ada dua jenis karakteristik barang yang dijual. Ya, dalam futures memang tidak sembarangan barang bisa dijual di sini. Harus ada kriteria khusus untuk bisa masuk ke dalam pasar futures. Biasanya, karakteristik barang yang dijual di sini dibagi dua, yaitu Commodity Futures dan Financial Futures. Mari membahas Commodity Futures atau komoditas terlebih dahulu. Komoditas futures dibagi tiga poin:
Komoditas Agri
Komoditas agri merupakan komoditas yang terdiri dari hasil olah pertanian dalam berbagai bentuk. Dimulai dari biji-bijian seperti kedelai, gandum, jagung. Lalu ada juga komoditas agri lainnya seperti biji kopi, coklat, kapas, serta gula. Memang dari beberapa hasil pertanian di atas, cukup banyak dicari oleh industri dan juga orang serta memiliki harga yang terpengaruhi pasokan juga.
Komoditas Logam
Selain komoditas agri, ada juga komoditas logam. Ada pembagian dua jenis logam di sini, yaitu logam berharga seperti perak dan emas. Lalu ada juga logam industri, yaitu besi serta tembaga. Sama seperti komoditas agri, logam yang disebutkan di atas memang sangat penting dalam industri saat ini.
Komoditas Energi
Terakhir, ada komoditas energi yang merupakan produk-produk hasil bumi seperti minyak dan gas yang sangat penting di mata dunia. Mau dalam bentuk mentahan ataupun sudah diolah, memiliki posisi yang sama penting. Saking pentingnya, komoditas energi bisa dibeli dengan mata uang dollar Amerika Serikat karena memang pasar utamanya ada di negara adidaya tersebut.
Itulah penjelasan lengkap tentang futures trading yang ada di dalam dunia investasi saat ini. Tidak hanya futures trading yang menarik pada saat ini. Investasi forex trading di platform trading forex juga bisa Anda jadikan target penanaman modal yang menghasilkan untuk meraup keuntungan juga.
Kunjungi GIC Indonesia untuk mendapatkan informasi seputar dunia trading. Anda juga bisa bergabung bersama kami di dalam Telegram Community GIC Trade dan Telegram Channel GIC Trade. Jangan lupa check akun Youtube GIC Indonesia yang penuh dengan banyak informasi, serta follow akun Instagram Kami untuk mendapatkan informasi mengenai berbagai webinar menarik yang bisa Anda ikuti.