Dalam sebuah wawancara bersama Bloomberg yang diadakan hari Senin minggu ini, Mobius yang dikenal sebagai salah satu ahli terkemuka dunia dalam hal investasi pasar berkembang, dalam wawancara tersebut ia menjelaskan bahwa meskipun ia terkesan akan kinerja bitcoin hari ini, ia tidak akan ikut berinvestasi di dalamnya. Dan hal tersebut berlaku untuk uang miliknya sendiri maupun uang kliennya karena hal tersebut dinilai sangat berbahaya. Investor terkenal itu juga menambahkan bahwa ia percaya kepada bitcoin dan crypto secara luas “akan tetap ada” mengingat dari banyaknya investor yang masih mempercayainya. Semenjak FTX mengalamai kebangkrutan pada 11 November, bitcoin hari ini tidak begitu terkena dampak atau stabil dengan niai dagang pada saat itu lebih dari $17.000 pada waktu pers.
Skeptis Lama Mengenai Bitcoin Hari Ini
Mobius dimasa lalu sebelum trend crypto booming saat ini pernah menganggap bisnis crypto sebagai “agama” daripada investasi. Dia juga pernah mengingatkan bahwa resiko bisnis crypto dapat tersebar luas sampai ke pasar keuangan hingga akhirnya menyeret pasar saham AS menjadi lebih rendah.Meskipun begitu, Mobius memiliki pandangan positif terkait bitcoin pada tahun 2019, ia mencatat bitcoin sama seperti semua mata uang jika didasarkan pada keyakinan, dan ada sejumlah kemungkinan juga ia akan membeli crypto jika adopsi pada bisnis tersebut meningkat. Dapatkan informasi menarik lainnya mengenai analisa forex, crypto termasuk bitcoin hari ini melalui jurnal GIC setiap harinya. Anda juga dapat melakukan trading melalui aplikasi GICTrade. Aplikasi kami memliki fitur terbaru, akun ECN dimana anda bisa menikmati trading dengan spread terendah dimulai hanya 0 Rupiah saja! Ikuti juga GIC Gebyar Hadiah dan dapatkan hadiah menarik dari GIC miliaran Rupah tanpa undian!