Harga emas hari ini kembali naik meskipun tidak terlalu tinggi setelah sebelumnya sempat tidak bergerak karena perayaan imlek. Logam mulia antam diketahui sebelumnya bertahan di Rp1.355.000 per gram nya dengan harga pembelian kembali sebesar Rp941.000 yang juga turut mengikuti jejak sideways dari harga dasarnya. Bagaimana kabar dari beberapa platform yang memiliki rincian harga jual beli logam mulia? Untuk mengetahui lebih lanjut mengenai informasi harga emas antam 24 karat, simak informasi dibawah ini.
Harga emas hari ini, 24 Januari 2023 akhirnya mulai menunjukkan pergerakan naik. Logam mulia yang dijual di PT Antam Tbk seberat 1 gram hari ini naik ke level Rp2.000 menjadi Rp1.357.000, sedangkan harga buy back nya juga naik Rp2.000 menjadi Rp943.000.
Grafik Harga Emas Hari Ini
Jika dilihat pada grafik emas antam diatas, harga emas pukul 06:00 WIB turun drastis, kemudian disusul pada waktu berikutnya dengan pergerakan yang variatif. Hingga pada pukul 09:40 WIB harga logam mulia antam berusaha naik kembali meskipun di posisi yang tidak terlalu tinggi.
Dari platform lain, Pegadaian juga membagikan rincian harga emas satuan. Harga dasar logam mulia di Pegadaian dihitung mulai dari berat 0,5 gram sampai 1.000 gram. Harga emas berat paling kecil yang ada di perusahaan BUMN tersebut dipatok sebesar Rp588.000, sedangkan ukuran 1 gram nya adalah Rp1.072.000.
Selain emas antam biasa, Pegadaian juga memiliki koleksi emas lainnya seperti antam retro, antam batik dan emas UBS. Bagi anda yang memiliki koleksi emas seperti yang disebutkan, anda bisa melihat rincian harga emas di Pegadaian melalui website resmi yang ada.
Berikut dibawah ini adalah rincian harga emas di Pegadaian dan PT Antam Tbk.
Update terus harga emas hari ini melalui Jurnal GIC setiap harinya untuk mengetahui harga setiap jenis dari emas yang dijual oleh Pegadaian dan Logam Mulia. Trading juga di GIC menggunakan akun ECN untuk bisa menikmati trading dengan spread rendah mulai dari nol!